Bunga Pepaya Meski Rasanya Pahit Tapi Punya Manfaat Luar Biasa – Bila daun pepaya dapat menyembuhkan malaria, maka apa saja manfaat bunga yang digadang-gadang mampu menyembuhkan sakit kuning tersebut? Setidaknya ada 12 manfaat bunga pepaya bagi kesehatan tubuh kita, yaitu:
– Mencegah kanker
Dikutip dari berbagai jurnal yang menayangkan hasil riset, mengonsumsi bunga pepaya dapat menurunkan resiko infeksi dalam tubuh. Seperti kita ketahui bersama bahwa peradangan merupakan cikal bakal tumbuhnya sel tumor yang berpotensi berubah menjadi kanker ganas.
– Menyembuhkan bisul lambung
Dalam bunga pepaya terdapat antioksidan tinggi yang berkhasiat mengurangi infeksi pada lambung. Selain itu, menyeruput teh dari daun atau bunga pepaya juga dapat membunuh cacing dan mikroorganisme berbahaya yang bersarang di organ pencernaan.
– Membantu sistem pencernaan
Selain bagian buahnya, bunga pepaya juga mengandung enzim papain yang berguna untuk membantu proses pencernaan sekaligus mencegah konstipasi.
– Meningkatkan nafsu makan
Walau rasanya pahit, namun karena manfaat bunga pepaya yang banyak, membuat orang-orang mengabaikan rasa pahit itu. Bunga yang satu ini sangat efektif untuk meningkatkan nafsu makan.
– Mencegah radang sendi dan reumatik
Bila ditumbuk, baik daun, biji, maupun bunga pepaya dapat digunakan untuk mencegah radang sendi atau encok. Jika Anda menderita radang sendi atau reumatik, maka bubuhkan hasil tumbukan tersebut di area yang sakit, diamkan selama 20 menit atau hingga rasa sakitnya mereda.
– Menaikkan jumlah trombosit
Selain mengobati encok, tumbukan daun serta bunga papaya juga bisa mendongkrak kadar trombosit. Oleh sebab itu, banyak orang memanfaatkan daun dan bunga pepaya untuk mengobati demam berdarah. Anda dapat mengeringkan tumbukan tersebut lalu merebusnya menjadi teh.
Artikel : Bunga Pepaya Meski Rasanya Pahit Tapi Punya Manfaat Luar Biasa
Baca artikel kami yang lain : Air Kelapa Selain Segar Nikmat Juga Kaya Akan Manfaat
Jika anda butuh minuman kesehatan yang mampu untuk membantu menyembuhkan penyakit diabetes, dan minuman dengan nutrisi penuh yang membantu menjaga imun tubuh, silahkan berkunjung ke situs kami Masigo Agaric untuk mendapatkan khasiatnya.
Baca artikel kesehatan lainnya dari Mayoclinic